Ranieri : inilah Leicester yang sesungguhnya.
The Foxes merayakan kemenangan mereka atas City di King Power Stadium. |
Agen Domino - Juara bertahan Liga Primer musim lalu, Leicester City pada akhirnya dapat kembali menunjukkan taring mereka setelah berhasil menundukkan Manchester City pada laga lanjutan Liga Primer pekan ke 15.
Pada laga yang dihelat pada Minggu, 11 Desember 2016 dimarkas Leicester City di King Power Stadium, Leicester berhasil mempermalukan The Citizen dengan mengalahkan mereka dengan skor akhir 4 - 2.
Manajer Leicester CIty, Claudio Ranieri secara pribadi memberikan pujian kepada anak asuhnya dan puas dengan hasil perfoma mereka pada laga melawan City, Selain itu pelatih asal Italia ini juga secara khusus memberikan pujian kepada 2 anak asuhnya yakni Riyad Mahrez dan Jamie Vardy yang berhasil mencetak gol pada laga tersebut.
"Tim juara bereaksi di saat yang tepat. Ketika Vardy dan Mahrez bermain baik, kami sering memenangkan pertandingan. Hari ini mereka membuat penampilan yang fantastis. Kami bukan tim besar, tapi bisa melakukan sesuatu yang baik ketika bermain bersama," kata Ranieri dilansir dari Soccerway.
Meski berhasil menang dengan menyakinkan atas City, namun perfoma City masih menjadi sorotan. apalagi hingga pekan ke 15 The Foxes hanya mampu mengisi peringkat ke 15 klasemen Liga Primer. The Foxes kini berada diperingkat ke 14 papan klasemen sementara Liga Primer dengan total raihan 16 poin dari 15 laga yang sudah dilakoni di Liga Primer.
Ranieri sendiri mangakui perfoma timnya belum dalam kekuatan penuh dan konsisten namun dalam beberapa laga sebelum menyambut datangnya natal, Ranieri ingin timnya memenangi semua laga dan menyapu bersih kemenangan sebelum tahun baru juga untuk menjauh dari zona degradasi.
Striker andalan Leicester City, Jamie Vardy |
"Ini adalah Leicester yang sebenarnya, mungkin karena kami telah bermain sangat buruk di beberapa pertandingan terakhir, tapi hari ini kami tangguh," ucap Ranieri usai pertandingan.
"Kami ingin yang terbaik untuk suporter kami karena mereka telah banyak mendukung kami dan pergi ke Portugal di mana kami tidak tampil bagus (kalah 0-5 di tangan FC Porto). Atas alasan itu kami ingin menunjukkan penampilan terbaik kami. Kami bermain cerdas, menurunkan tempo, semua orang tahu apa yang kami punya tapi penting untuk mencetak dua gol cepat," lanjutnya dikutip dari BBC.
"Saya katakan pada para pemain hasil selalu jadi hal yang penting tapi hari ini kami harus bertarung sampai akhir. Saya sangat puas dengan Jamie (Vardy), saat pertandingan selesai saya katakan padanya 'oh, selamat datang kembali'," lanjut Ranieri merujuk pada puasa gol sang striker yang sudah berlangsung 16 pertandingan sebelumnya.
Manajer Manchester City, Pep Guardiola. |
Manajer Leicester City, Claudio Ranieri bersama dengan Manajer Manchester City, Pep Guardiola. |
Dapatkan berbagai informasi terbaik seputar dunia olahraga dan sepakbola hanya di sehatsport.blogspot.com
Daftarkan diri anda sekarang
No comments :
Post a Comment